Memanfaatkan Facebook sebagai media promosi untuk bisnis kecil sangat membantu sekali. Apalagi di sebuah negara yang sangat aktif dalam menggunakan situs jejaring sosial ini. Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan jika ingin berhasil dalam menggunakan facebook sebagai media iklan gratis, khususnya bagi mereka yang memiliki bisnis atau usaha kecil yang tidak memiliki budget untuk iklan premium di internet karena hanya melayani penjualan atau jasa yang relatif kecil.
Dengan jumlah pengguna yang sangat besar, facebook sangat efektif dalam penyampaian dan penerbitan suatu produk agar dikenal luas oleh orang lain. Khususnya mereka yang menjalin pertemanan sangat banyak.
Bebarapa hal yang telah diulas para ahli marketing bisa saya sebutkan disini dari berbagai sumber dan juga saya lakukan yaitu sebagai berikut :
- Jadikan Teman sebagai Fans Facebook Anda
- Tetaplah fokus pada hal yang anda ingin sampaikan, sehingga orang tahu bahwa anda serius pada bisnis ataupun penjualan produk tersebut. Jika perlu, tampilkan berulang kali produk anda pada status anda.
- Berikan beberapa pertanyaan yang bisa memancing interaksi teman agar ada percakapan secara langsung dengan anda lewat facebook yang juga bisa menarik perhatian teman yang lainnya.
- Tetap tampilkan foto atau gambar produk secara berkala dan kontinyu pada dinding anda yang terkait dengan bisnis anda.
- Jika memungkinkan, rayakan hari jadi atau ulang tahun anda bersama teman-teman dengan mengundang mereka ke suatu tempat atau datang ke toko anda dan berikan discount special buat mereka.
- Tunjukkan hal-hal yang menggembirakan dan hindari sifat sentimentil pada berita terbaru anda. Karena setiap orang terpengaruh dan senang dengan hal-hal yang menggembirakan
- Buatlah semacam halaman atau forum ataupun kelompok yang didalamnya terdapat orang-orang yang menyukai produk anda.
- Buat semacam pertandingan atau sebuah lomba, di mana teman-teman facebook anda ikut di dalamnya sehingga semakin menguatkan kesan akan bisnis anda.
- Carilah ide atau gagasan yang mendukung tren saat itu dan sampaikan pada public, tentunya yang berkaitan dengan produk anda.
- Terakhir, jangan pernah bosan dan terus lakukan pemasaran dan update berita terbaru produk atau jasa yang anda jual. Karena kepercayaan datang dari hal yang berkelanjutan dan berkseinambungan.
1 komentar :
promosinya dapat mengguakan fungsi tag foto hal ini dapat membuat promosi di facebook efektif
Posting Komentar
Blog ini Dofollow, Jika Anda suka, klik salah satu iklan. Jika tidak sempat, terima kasih atas kunjungannya.